COMMUNITY LEARNING CENTRE ACTIVITIES

Translate


Postingan Populer

SARASEHAN DAN GEBYAR GP3M KOTA METRO TAHUN 2020

SARASEHAN DAN GEBYAR GP3M
PENINGKATAN KUALITAS HIDUP PEREMPUAN
VOKASI HIDROPONIK
KOTA METRO TAHUN 2020

Bekerjasama :
PENDIDIKAN KETERAMPILAN KELUARGA (PKK)
KARANG TARUNA 
AKARDAYA HIDROPONIK

Di dukung oleh :
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KOTA METRO

Sarasehan dan Gebyar Gerakan Pendidikan Pemberdayaan Perempuan Mandiri (GP3M) Kota Metro pada tanggal 01 Desember 2020 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro tepat nya di Aula GSG Dinas Dikbud Kota Metro.

Dibuka dan diresmikan langsung oleh Ibu Ria Andari selaku Kepala Dinas Pendidikan Kota Metro, yang diikuti oleh satuan pendidikan nonformal Kota Metro :

1. SPNF. SKB Kota Metro
2. SPNF. PKBM Ronaa Kota Metro
3. SPNF. PKBM Al Suroya Kota Metro
4. SPNF. PKBM Permata Kota Metro
5. SPNF. PKBM Matla'un Nur Kota Metro
6. SPNF. PKBM Sakura Kota Metro

Dengan masing masing vokasi yang diberikan dalam program GP3M yaitu Program peningkatan Kulaitas Hidup Perempuan (PKHP) kepada perempuan usia produktif yang ada di Kota Metro

1. SPNF. SKB Kota Metro (Tenun)
2. SPNF. PKBM Ronaa Kota Metro (Hidroponik)
3. SPNF. PKBM Al Suroya Kota Metro (Membuat Bakso)
4. SPNF. PKBM Permata Kota Metro (Membuat Empek-empek Palembang)
5. SPNF. PKBM Matla'un Nur Kota Metro (Membuat Kue Tart)
6. SPNF. PKBM Sakura Kota Metro (Membuat kue legit)

Acara tersebut di lakukan secara Daring dan Luring. Dengan sistem Dalam Jaringan para peserta PKHP sebanyak 360 peserta diikutsertakan dalam pembukaan sarasehan dan Gebyar GP3M melalui Zoom Meeting di tempat masing-masing lokasi satuan Pendidikan Nonformal, yang pada acara tersebut juga turut diundang Bapak Subi Sudarto selaku perwakilan Kasub. Ditjen PAUD dan Dikmas Kemendiknas RI.

Dengan sistem Luar Jaringan (Luring) penyelenggara program PKHP telah disiapkan tempat tepatnya di Aula Dinas Pendidikan Kota Metro untuk memamerkan hasil vokasi yang telah diberikan kepada para peserta PKHP.

Alhamdulillah acara berlangsung dan berjalan sukses tanpa ada kendala apapun. Kebetulan dalam acara sarasehan dan gebyar GP3M Kota Metro Tahun 2020 tersebut pada setiap stand pameran akan di nilai. Dan pada kesempatan itu Stand Pameran PKBM Ronaa mendapat juara 1.

Terima kasih untuk semua pihak yang telah mendukung dan mensuport program kegiatan Sarasehan dan Gebyar GP3M Kota Metro Tahun 2020


































 

0 komentar:

Posting Komentar

Labels

PKBM (282) artikel (196) Apakah (187) MPLIK Ronaa (170) oasis (117) Kursus (108) international (108) diksetaraonline (106) Beasiswa (96) Internet sehat (88) TBM (88) Produk (67) Profil (65) BISNIS (50) instastory (50) Loker (48) Cermin (47) tutorial (47) Download (34) beasiswapendidikan (6)